. Lembaga Sertifikasi Profesi: Kiat mendapatkan kerja

Rabu, 05 November 2014

Kiat mendapatkan kerja

Anda seorang siswa sekolah sebentar lagi lulus dan ingin segera mendapatkan pekerjaan, atau anda seorang mahasiswa yang sebentar lagi mau lulus, anda ingin segera setelah lulus anda dapat pekerjaan dengan mudah dan gaji yang tinggi, sehingga tidak perlu demo-demo tiap tahun untuk masalah gaji, karena gaji anda bisa lebih 5x lipat dari UMR.

Dimanapun anda berada, usia berapapun anda, ikutilah langkah-langkah berikut sehingga anda bisa mendapatkan pekerjaan yang anda impikan dengan gaji yang besar, dan tidak menunggu lama setelah anda lulus sekolah atau kuliah, atau anda lagi pengangguran, 

1. Tentukan Impian anda.

Bermimpilah setinggi langit, jangan salah dengan bermimpi alam bawah sadar kita akan menggerakkan saraf motorik kita bekerja, sehingga mengaktifkan otak kita berfikir, menggerakkan kaki kita melangkah, menggerakkan tangan kita beraktivitas. Saat anda masih sekolah atau kuliah, bermimpilah dan tuliskan disebuah buku yang dijadikan pegangan anda agar anda bisa mengingat lagi apa yang akan anda kerjakan sesuai awal mimpi anda atau belum, jangan batasi impian anda, saat anda membatasai alam bawah sadar anda akan pesimistis dan akan membatasi saraf motorik sehingga anda akan setengah-setengah mengerjakan sesuatu. Misal : Saya ingin setelah lulus kuliah kerja di perusahaan dengan gaji Rp 10 juta, saat anda menuliskan kata-kata itu ingat anda harus dengan yakin bahwa anda akan mendapatkan gaji 10 juta setelah anda lulus, gimana caranya ? Biarkan alam bawah sadar anda menuntun anda untuk menjawabkan caranya, jangan berhenti, dan ragu-ragu, atau bimbang, misal ragu, mana ada ya perusahaan bisa menerima saya yang belum pengalaman dapat gaji 10 juta, itu akan membuat tindakan anda berhenti dan tidak bisa meraihnya. Saat anda yakin dengan mimpi anda tadi, maka secara tidak langsung otak anda akan menuntun anda untuk beraktifitas yang nantinya akan menuju ke pekerjaan dengan gaji 10 juta. Jadi luangkan waktu anda 15 menit saja sehari untuk mencari perusahaan yang memang bisa mendapatkan gaji 10 juta, searching di internet, tanya temen, tanya saudara, dengan keyakinan anda tentang impian anda tadi, secara tidak langsung anda akan ditunjukkan gaji-gaji perusahaan yang bisa sampai 10 juta, anda harus sabar apabila memang pendidikan anda belum bisa masuk itu, paling tidak dengan bermimpi anda yakin akan mendapatkan pekerjaan yang anda impikan. Atau paling tidak anda ketemu perusahaan impian anda, sebelum anda lulus sekolah 3-6 bulan sebelum lulus anda harusnya sudah ketemu model perusahaan yang anda impikan.
 
2. Ikuti Pelatihan/ Training/ Seminar
Saat anda lakukan langkah pertama dan anda bimbang tentang kemampuan anda, sebaiknya anda ikuti pelatihan/training/seminar yang berkaitan tentang pekerjaan yang akan anda masuki nantinya. Usahakan anda sudah memang benar-benar mahir untuk melakukan pekerjaan diperusahaan yang akan anda masuki, dan anda bisa mendapatkan pengakuan dari lembaga atau pelatihan yang anda ikuti, baik itu berupa sertifikat, atau keterangan bahwa anda memang lulus dan mahir tentang suatu pelatihan. Misal : Anda ingin jadi programmer disuatu perusahaan, tentunya anda selain dari kuliah atau sekolah anda harus ikuti pelatihan programmer, dan dapatkan sertifikat yang mengakui bahwa anda memang benar-benar telah lolos dan bisa mengerjakannnya, kalau perlu anda bisa magang diperusahaan yang sejenis. Ingat dengan pelatihan bukan biaya yang menjadi persoalan, tetapi keahlian anda yang nantinya akan dipergunakan untuk masuk dalam dunia bekerja, usahakan 3 bulan sebelum lulus anda sudah mempunyai sertifikat atau bukti pendukung bahwa anda sudah mahir dibidang anda. 
 
3. Tulis Langkah-langkah anda untuk bekerja.
Setelah anda bermimpi dan mengikuti pelatihan anda tuliskan langkah-langkah anda apabila anda diterima disuatu perusahaan, jadi anda harus bikin langkah-langkah 1 bulan setelah anda lulus, kemana saja lamaran yang akan anda tuju, yakin dengan 1 perusahaan itu bagus, tetapi anda juga harus mempersiapkan langkah-langkah lain apabila 1 perusahaan itu tidak menerima anda, jadi anda punya cadangan lain apabila anda tidak diterima di 1 perusahaan itu, buatlah daftar perusahaan yang memang sesuai dengan impian anda, cari tahu sedetail mungkin tentang pekerjaan yang nantinya akan anda tekuni, bisa juga anda cari referensi dari orang yang pernah bekerja diperusahaan itu, baik dan buruknya pekerjaan itu, bisa juga ikut forum di internet, atau diskusi tentang suatu pekerjaan disuatu perusahaan itu. Yakinlah setelah anda lulus anda tidak akan bingun untuk mendapatkan pekerjaan sesuai dengan impian anda. Apabila ketiga langkah ini diikuti tidak akan lama anda pastinya akan mendapatkan pekerjaan, jangan pernah berputus asa apabila anda gagal tidak sesuai impian anda, anda harus tulis ulang langkah-langkahnya, atau anda memang tidak ketemu dengan impian anda, anda tetap akan mendapatkan pekerjaa. Salam sukses dan Selamat Bekerja

Tidak ada komentar :

Posting Komentar